Minggu, 15 Januari 2012

Doktor vs Ph.d ?? Apa mau dongkrak popularitas?

Belakangan ini, media cetak dan elektronik  ramai membahas Marissa Haque vs Dee Kartika Djoemadi. Pangkal permasalahan ini adalah ketika Marissa memprotes Dee, penyanyi yang memiliki album religi bersama Memes (istri Addie MS) dan Rida. Dee meragukan keabsahan gelar doktor Marissa sehingga membuat istri Ikang Fawzi itu geram. Masalah ini kemudian menyeret nama Addie MS dan keluarganya.
Menurut pandangan penulis, perang Twit antara Marissa Haq dgn Dee Kartika Djoemadi plus keluarga Addie Ms hanya mencari sensasi belaka. Dilakukan untuk mendongkrak popularitas yang telah meredup (mungkin). Mereka harusnya malu, ditengah keadaan seperti ini masih sempat-sempatnya untuk mencari perhatian publik. Apalagi permasalahan yg mereka ributkan hanya bersifat pribadi saja. Cobalah kalau mau mencari sensasi yang lebih bermanfaat bagi khalayak umum. Misalnya dengan membuat suatu penemuan atau buku yang bisa membuat rakyat Indonesia ini lebih maju. Apa ga malu dengan gelar yang kalian ributkan. Masyarakat ga mau tahu gelar kalian. Mau Doktor ataupun Phd. tapi yang masyarakat butuhkan itu dedikasi kalian selama kalian menempuh pendidikan tersebut. Ingat kalian itu publik figur, jelek baiknya kalian masyarakat melihat. Kalau ada pihak yang merasa dirugikan toh bisa menempuh jalur hukum. Tampaknya cara seperti itu lebih berpendidikan dan lebih beradab. Terima kasih

Oleh: Yudistira Jakasoenda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar